One Piece Sail Dawn 1.2 Sistem Devil Fruit


"Devil Fruit" sebenarnya merupakan suatu buah yang di dalamnya terkandung esensi dari alam seperti usia, berat, karet, binatang, cahaya, salju, dan lainya. Siapapun yang memakan buah ini akan mendapatkan kemampuan tersebut. Pada anime "One Piece", tidak mungkin terdapat "Devil Fruit" yang memiliki kemampuan yang sama. Hal inilah yang menyebabkan Dr. Vegapunk tertantang untuk menciptakan "Artificial Devil Fruit".

Pada permainan "One Piece Sail Dawn", Item "Devil Fruit" yang pertama kali muncul adalah "Thunder Fruit". Item ini akan terjatuh setelah Enel yang berada di dalam "Skypiea" telah dikalahkan. Hero dapat langsung mengkonsumsi buah ini, proses yang dilakukan cukup sederhana, ambil kemudian klik-kiri pada item "Thunder Fruit". Tidak lama setelah itu, item "Thunder Fruit" yang berada di dalam "item slot" dari Hero akan lenyap. Pada saat yang sama, Hero akan mendapatkan skill baru (pada umumnya dapat diaktifkan dengan menggunakan tombol-T). Pada tahap ini, kita bisa mengetahui kemampuan sebenarnya dari item "Thunder Fruit".

Devil Fruit Tree


Untuk selanjutnya, kebanyakan item "Devil Fruit" tersedia dalam bentuk item "Undevelope" dengan nomor tertentu seperti item "Undevelope 09". Sekilas kita tidak tahu nama sebenarnya dari item "Undevelope 09". Untuk mengetahui hal itu kita perlu berkunjung pada toko "Devil Fruit Tree" yang terletak di bagian tengah dari arena. Berikut adalah feature yang dapat kita gunakan:

1. Synthesis - Devil fruit

  • Proses ini dilakukan untuk mendapatkan item "Devil Fruit" yang terkandung di dalam item "Undevelope". Untuk melakukan proses ini kita membutuhkan sebuah item "Purification Syrup". Nantinya item "Undevelope" dan item "Purification Syrup" akan berubah menjadi item yang lain. Seperti item "Undevelope 01" yang akan berubah menjadi item "Diamond Fruit", dan seterusnya. Item "Devil Fruit" dalam tahap ini bisa langsung dikonsumsi melalui klik-kiri.

One Piece Sail Dawn 1.2 Synthesis Devil fruit detail

2. Remake - Devil fruit

  • Setelah kita sudah terbiasa terhadap proses "Synthesis" maka kita akan hafal dengan sendirinya perihal nama dari item "Devil Fruit" dari item "Undevelope" dengan nomor tertentu. So, sebelum tahap ini, kita bisa merubah nomor dari item "Undevelope" menjadi nomor yang lain. Sistem akan mengganti nomor secara acak. Jika tidak beruntung kita akan kehabisan poin emas. Berdasarkan pengalaman yang paling sulit untuk diperoleh adalah item "Undevelope 09".

One Piece Sail Dawn 1.2 Remake Devil fruit detail

3. Extract - Devil fruit

  • Kita tidak bisa serta-merta untuk mengganti item "Devil Fruit" dengan item "Devil Fruit" yang lain. So, kita harus memisahkan semua komponen item di dalam item "Devil Fruit" terlebih dahulu yaitu melalui proses "Extract". Nantinya akan terbentuk item "Undevelope" dengan item "Purification Syrup". Untuk mendapatkan item "Devil Fruit" yang diinginkan, lakukan proses "Remake" kemudian proses "Synthesis" sekali lagi.

One Piece Sail Dawn 1.2 Extract Devil fruit detail

4. Remove - Devil fruit

  • Bagi Hero yang telah terlanjur mengkonsumsi item "Devil Fruit" bukan berarti ini merupakan akhir dari segalanya. Hero masih memiliki kesempatan untuk mengganti item "Devil Fruit" sesuai dengan kondisi yang ada di arena. Sesaat setelah proses ini diaktifkan, item "Devil Fruit" yang telah dikonsumsi oleh Hero akan terjatuh di sekitar Hero.

One Piece Sail Dawn 1.2 Remove Devil fruit detail


Tautan Utama: Sistem Devil Fruit
Modified: 2016-03-18T02:22:00


Bagi di Google Plus

About Suhu Wow

author
Suhu Wow adalah seseorang yang memiliki hobi bermain aneka ragam map warcraft seperti: hero defense, hero arena dan role play game

Tidak ada komentar :

Posting Komentar