Review singkat permainan Naruto Castle Defense


Naruto castle defense merupakan kelanjutan atau perkembangan dari map Defend Konoha, karena memiliki banyak perbedaan, maka review untuk permainan ini terpisah dari review defend konoha. Beberpa perbedaan yang ada diantaranya:
  • Lebih banyak hero
  • Lebih banyak item
  • Adanya peringkat sennin
  • Adanya poin JF
  • Lebih banyak invader-nya
Map ini memberikan jalan cerita menurut serial naruto terbaru, kalo pada defend konoha berakhir sampai munculnya serangan Sasuke, maka pada map naruto castle defense ini berakhir pada munculnya Obito Rikudo Sennin. Teknik atau jurus yang dimiliki oleh hero pada permainan Naruto Castle Defense ini juga semakin matang dan menarik. Item-item yang tersedia juga sangat banyak, sehingga antar hero bisa memiliki ultimate item-nya masing-masing.

naruto castle defense


Pada permainan ini, rank dari hero bisa mencapai Legend, berbeda dengan defend konoha yang hanya mencapai level kage 1. Selain menempuh jalur kage, pada permainan Naruto Castle Defense ini juga memberikan peluang untuk menempuh jalur Sennin. Jika pada jalur kage peringkat hero berdasarkan banyaknya creep yang dikalahkan maka pada jalur sennin peringkat hero didasarkan pada berapa banyak latihan sennin yang dilakukan. Maksimal level sennin ,setahu saya, ada 99 peringkat. Setelah mencapai level senin tersebut, hero kita sudah bisa memakai item Rikudo Sennin yang sangat luar biasa.

Untuk mencoba map ini bisa download map-nya disini.

Bagi di Google Plus

About suhu-wow

author
Suhu Wow adalah seseorang yang memiliki hobi bermain aneka ragam map warcraft seperti: hero defense, hero arena dan role play game

Tidak ada komentar :

Posting Komentar