Kemampuan "Captain of 12th Division" Mayuri pada Bleach vs One Piece


Mayuri pada awalnya merupakan seorang tahanan yang sangat berbahaya yang dipenjara di dalam Maggot Nest. Atas permintaan dan tawaran yang diberikan oleh Uruhara, akhirnya Mayuri berhasil dibebaskan untuk menjadi wakil asistant di Divisi 12. Yang membuat Mayuri cukup dikenal adalah tampilan wajahnya yang aneh setiap waktu. Namun yang pasti yang menjadi ciri khasnya adalah mulutnya tidak memiliki bibir, hal ini menyebabkan Mayuri akan tampak selalu tersenyum. Ekspresi semacam inilah yang sering dikagumi oleh lawan-lawannya. Karena Mayuri tidak memiliki tanda-tanda akan adanya rasa takut di wajahnya.

mayuri bleach vs one piece

Pada permainan Bleach vs One Piece, Mayuri adalah Hero yang memiliki tipe AGI. Berikut adalah kemampuan Mayuri selengkapnya:

0. Shunpo

Teknik "Shunpo" tergolong dalam teknik teleport. Melalui cara ini, Mayuri dapat berpindah posisi dari lokasi yang satu menuju lokasi yang lain. Mayuri dapat mengejar lawan, memasuki area pertarungan atau bahkan melarikan diri dari situasi yang sulit.

1. Explode shinigami

Sebagai seorang kapten dalam divisi 12, Mayuri telah melakukan berbagai macam eksperimen. Sebelum ini Mayuri telah melakukan ekperimen pada dirinya sendiri dengan cara mengubah komposisi tubuhnya menjadi makluk yang aneh. Bahkan "Nemu Kurotsuchi" yang menjadi wakil kapten merupakan makluk buatan yang dapat dengan mudah dimanfaatkan dalam pertarungan yang sulit.

Untuk kali ini, Mayuri akan membuat pasukan yang terdiri dari bahan peledak. Untuk memanggil pasukan ini, Mayuri harus mengaktifkan teknik "Explode shinigami". Masing-mashing pasukan ini memiliki Hit Point yang sangat kecil yaitu 150 poin. Ini memang disengaja, ketika pasukan sinigami ini dikalahkan, maka dia akan meledak. Ledakan yang dihasilkan dapat mencapai 300 poin. Jika disana terdapat 4 sinigami, damage yang dihasilkan dari ledakan akan meningkat menjadi 1.200 poin.
Mayuri Explode shinigami bleach vs one piece

Efek dari teknik ini adalah
  • explode sinigami level 1 = 2 sinigami, cooldown 16 seconds
  • explode sinigami level 2 = 2 sinigami, cooldown 15 seconds
  • explode sinigami level 3 = 3 sinigami, cooldown 14 seconds
  • explode sinigami level 4 = 3 sinigami, cooldown 13 seconds
  • explode sinigami level 5 = 4 sinigami, cooldown 12 seconds
  • explode sinigami level 6 = 4 sinigami, cooldown 11 seconds

2. Shikai: Kakimushire Ashisogi Jizou

Sebenarnya "Shikai kakimushire ashisogi jizou" merupakan sebutan dari pedang Zanpaku miliknya Mayuri yang semula berbentuk lurus menjadi berbentuk trisula yang melengkung dimana bagian tengahnya lebih panjang dari kedua sisinya. Dengan menggunakan teknik ini, Mayuri akan melakukan teleport menuju lokasi target yang Dia kehendaki. Target tersebut akan menerima sejumlah damage dan mengalami stun selama 2 detik.

Damage yang dihasilkan dari teknik ini adalah sebesar "-(INT+AGI)" yang dimiliki oleh Mayuri. Damage ini hanya diterima oleh target saja. Sedangkan lawan yang berada di sekitar target pada saat itu, Mereka tidak akan mendapatkan damage ini.
mayuri Shikai: Kakimushire Ashisogi Jizou bleach vs one piece

Efek dari teknik ini adalah
  • Shikai kakimushire ashisogi jizou level 1 = cooldown 20 seconds
  • Shikai kakimushire ashisogi jizou level 2 = cooldown 19 seconds
  • Shikai kakimushire ashisogi jizou level 3 = cooldown 18 seconds
  • Shikai kakimushire ashisogi jizou level 4 = cooldown 17 seconds
  • Shikai kakimushire ashisogi jizou level 5 = cooldown 16 seconds

3. Whey recovery

Mayuri telah berhasil menemukan semacam ramuan yang dapat meningkatkan daya regenerasi. Dalam kondisi kritis Mayuri dapat meminum ramuan ini. Teknik ini dinamakan sebagai "Whey recovery". Besarnya daya regenerasi yang dapat dihasilkan adalah (INT + AGI) setiap detik selama 10 detik. Dengan demikian, secara total Mayuri dapat mengembalikan HP sebesar 10X(INT + AGI). So, Mayuri tidak perlu untuk kembali ke mabes hanya untuk sekedar mengembalikan HP.

Mayuri juga dapat menggunakan teknik ini ketika HP yang dimilikinya masih hijau yaitu ketika dia bertarung dengan Hero lawan yang sangat kuat. Berdasarkan pengalaman, Mayuri dapat bertahan dari serangan Kenpachi pada pertarungan 1 vs 1. Setiap kali Kenpaci menyerang Mayuri, HP dari Mayuri akan kembali menjadi maksimal kembali. Selain itu, efek dari teknik ini juga dapat diberikan pada Hero Aliansi.
mayuri Whey recovery bleach vs one piece

Efek dari teknik ini adalah
  • Whey recovery level 1 = cooldown 40 seconds
  • Whey recovery level 2 = cooldown 35 seconds
  • Whey recovery level 3 = cooldown 30 seconds
  • Whey recovery level 4 = cooldown 25 seconds
  • Whey recovery level 5 = cooldown 20 seconds

4. Dope overman

Teknik "Dope overman" ini sepertinya tidak stabil. Maksudnya, setiap kali Mayuri mengalahkan Hero Lawan dengan menggunakan teknik ini, nanti pada suatu waktu ketika Mayuri telah berhasil dikalahkan oleh Hero Lawan, Mayuri tidak akan bisa respawn lagi. Dengan demikian, Mayuri tidak dapat lagi berkompetisi pada permainan ini. Sepertinya ini semacam bug. Sebagai indikatornya, di pojok kanan atas terdapat icon yang mirip paha ayam. Jika angka di sebelah kiri lebih besar dari sebelah kanan maka seperti itulah yang terjadi, misalkan: "121/10".

Cara kerja dari teknik ini sangat mirip dengan teknik "shikai kakimushire ashisogi jizou". Hanya saja untuk saat ini, damage yang dihasilkan oleh teknik ini adalah lebih besar, yaitu: "3X(INT +AGI)". Damage tersebut akan bekerja setiap detik selama 5 detik. Dengan demikian, damage maksimal yang dapat dihasilkan oleh teknik ini adalah 15X(AGI + INT). Damage sebesar ini hanya berlaku untuk target saja.
mayuri Dope overman bleach vs one piece

Efek dari teknik ini adalah
  • Dope overman level 1 = cooldown 100 seconds
  • Dope overman level 2 = cooldown 95 seconds
  • Dope overman level 3 = cooldown 90 seconds
  • Dope overman level 4 = cooldown 85 seconds
  • Dope overman level 5 = cooldown 80 seconds

5. Bankai konjiki ashisogi jizo

Bentuk bankai dari Mayuri adalah merubah pedang Zanpakkuto miliknya menjadi ulat raksasa yang memiliki kepala sangat besar. Bentuk kepala dari ulat ini sangat mirip dengan kepala bayi dengan mata yang sangat besar. Mayori telah memasukkan beragam jenis racun dalam perut ulat ini. Dengan demikian setiap nafas dan hembusan dari mulut ulat ini akan menghasilkan racun yang sangat mematikan.

Untuk mengaktifkan teknik "Bankai konjiki ashisogi jizo", Mayuri harus memilih Hero Target terlebih dahulu. Pada saat itu, "ashisogi jizo" akan menyemburkan racun ke arah target tersebut. Target akan mengalami keracunan dan menerima sejumlah damage. Sedangkan lawan yang berada di sekitar target tidak akan mendapatkan efek sama sekali.
mayuri Bankai konjiki ashisogi jizo bleach vs one piece

Efek dari teknik ini adalah
  • Bankai konjiki ashisogi jizo level 1: (3X hero INT + 6X hero AGI) damage
  • Bankai konjiki ashisogi jizo level 2: (3X hero INT + 12X hero AGI) damage
  • Bankai konjiki ashisogi jizo level 3: (3X hero INT + 18X hero AGI) damage
  • Bankai konjiki ashisogi jizo level 4: (3X hero INT + 24X hero AGI) damage
  • Bankai konjiki ashisogi jizo level 5: (3X hero INT + 30X hero AGI) damage

Update:

Bleach vs One Piece 8.0

  • Mayuri dihilangkan dari daftar Hero

Bleach vs One Piece 9.0

  • 0. Shunpo
    Tidak ada perubahan pada teknik ini
  • 1. Nikubakudan
    Teknik "Explode shinigami" diganti dengan teknik "Nikubakudan". Mayuri akan meletakkan bahan peledak di bawah permukaan arena. Sebagai tanda, akan muncul anak panah yang berwarna biru pada lokasi bahan peledak. Tidak lama kemudian, akan terjadi ledakan pada area tersebut. Namun ingat, teknik ini tidak membuat "Hero Lawan" mengalami stun. Dengan demikian bisa saja pada saat ledakan terjadi akan tetapi di sana tidak terdapat Hero lawan sama sekali. Lagipula butuh sekitar 2 detik sebelum bahan peledak meledak.
    bleach vs one piece Mayuri Nikubakudan

    bleach vs one piece Mayuri Nikubakudan explosion
    • Nikubakudan level 1: (200 + (3,5 X AGI)) damage
    • Nikubakudan level 2: (300 + (3,5 X AGI)) damage
    • Nikubakudan level 3: (400 + (3,5 X AGI)) damage
    • Nikubakudan level 4: (500 + (3,5 X AGI)) damage
    • Nikubakudan level 5: (600 + (3,5 X AGI)) damage
    • Nikubakudan level 6: (700 + (3,5 X AGI)) damage
  • 2. Shikai Kakimushire
    Teknik "Shikai: Kakimushire Ashisogi Jizou" diganti dengan teknik "Shikai kakimushire". Cara kerja dari teknik ini hampir sama. Hanya saja terdapat sedikit perbedaan pada besarnya damage dan terjadinya stun. Untuk kali ini, target akan mengalami stun selama 1.75 detik.

    bleach vs one piece Mayuri Shikai Kakimushire
    • Shikai kakimushire level 1: 200 damage
    • Shikai kakimushire level 2: 275 damage
    • Shikai kakimushire level 3: 350 damage
    • Shikai kakimushire level 4: 425 damage
    • Shikai kakimushire level 5: 500 damage
  • 3. Nikushibuki
    Teknik "Whey recovery" diganti dengan teknik "Nikushibuki". Mayuri akan merubah seluruh bagian tubuhnya menjadi cairan. Pada saat itu, Mayuri akan menghilang dari pandangan. Lawan yang ada di sekitar Mayuri pada saat itu akan menjauh dari posisi Mayuri saat ini. Sesaat kemudian Mayuri akan muncul kembali pada lokasi tersebut. Pada saat itu, Kondisi HP dan MP dari Mayuri akan kembali seperti semula. Peristiwa ini sangat mirip dengan respawn, hanya saja lokasinya tidak di mabes. Untuk menghasilkan efek yang optimal, sebaiknya Mayuri menggunakan teknik ini ketika kondisinya sudah sangat kritis.
    bleach vs one piece Mayuri Nikushibuki
    • Nikushibuki level 1: 85 seconds cooldown
    • Nikushibuki level 2: 80 seconds cooldown
    • Nikushibuki level 3: 75 seconds cooldown
    • Nikushibuki level 4: 70 seconds cooldown
    • Nikushibuki level 5: 65 seconds cooldown
  • 4. Poison Flash
    Teknik "Dope overman" diganti dengan teknik "Poison flash". Cara kerja dari kedua teknik tersebut hampir sama. Hanya saja untuk saat ini damage yang dihasilkan adalah fixed damage. Besarnya damage yang diterima oleh lawan akan muncul di atas kepala target.
    bleach vs one piece Mayuri Poison Flash
    • Poison flash level 1: 500 strike damage, 100 duration damage
    • Poison flash level 2: 600 strike damage, 150 duration damage
    • Poison flash level 3: 700 strike damage, 200 duration damage
    • Poison flash level 4: 800 strike damage, 250 duration damage
    • Poison flash level 5: 900 strike damage, 280 duration damage
  • 5. Bankai: Konjiki Ashisogi Jizo
    Untuk saat ini, damage yang dihasilkan oleh teknik "Bankai konjiki ashisogi jizo" berubah menjadi lebih besar.
    bleach vs one piece Mayuri Bankai: Konjiki Ashisogi Jizo
    • Bankai konjiki ashisogi jizo level 1: (1.000 + (10 X AGI)) damage
    • Bankai konjiki ashisogi jizo level 2: (1.000 + (20 X AGI)) damage
    • Bankai konjiki ashisogi jizo level 3: (1.000 + (30 X AGI)) damage
    • Bankai konjiki ashisogi jizo level 4: (1.000 + (40 X AGI)) damage
    • Bankai konjiki ashisogi jizo level 5: (1.000 + (50 X AGI)) damage

Bleach vs One Piece 10.0

  • Tidak ada perubahan bila dibandingkan dengan BVO versi 9.0



Bagi di Google Plus

About Suhu Wow

author
Suhu Wow adalah seseorang yang memiliki hobi bermain aneka ragam map warcraft seperti: hero defense, hero arena dan role play game

Tidak ada komentar :

Posting Komentar