Membentuk item "Azure Dragon Glaive" pada Naruto Castle Defense


Item "Azure dragon glaive" merupakan salah satu komponen item dari item "Beast set azure dragon". Untuk kali ini, Hero dapat berkompetisi dengan baik. Karena ATK poin akan meningkat sangat pesat. Sebagaimana dengan komponen dari item "Beast" yang lain. Hero dapat langsung menggunakan item "Azure dragon glaive" tanpa perlu repot untuk memenuhi persyaratan tertentu.

Untuk membentuk item "Azure dragon glaive", Hero harus membeli item "Sword", mendapatkan item "GEM green LV1", mendapatkan item "GEM Green LV2", dan mendapatkan item "Azure dragon essence". Berikut adalah proses selengkapnya.
  1. Beli item "Ninja sword" pada toko "Primary weapon" dengan harga 13.000 poin emas
  2. Upgrade item "Ninja sword" sebanyak 4X sampai terbentuk item "True ninja sword" pada toko "Equipment upgrade"
  3. Dapatkan item "GEM Green LV1" dengan cara mengalahkan "Hokage ketiga" atau "Hokage keempat"
  4. Upgrade item "true ninja sword" menjadi item "swift spear" pada toko "Jewelry shop" dengan harga 10.000 poin emas
  5. Dapatkan item "GEM Green LV2" dengan cara mengalahkan "Hokage kedua" atau "Hokage pertama"
  6. Upgrade item "swift spear" menjadi item "refined swift trident" di toko "Jewelry shop" dengan harga 10.000 poin emas
  7. Dapatkan item "Azure dragon essence" dengan cara mengalahkan azure dragon
  8. Upgrade item "Refined swift triden" menjadi item "Azure dragon glaive" pada toko "Jewelry shop"

Naruto castle defense versi 5.7 item Azure dragon glaive

Beberapa keuntungan yang dapat diperoleh oleh Hero adalah:
  1. ATK akan meningkat 1.500 poin
  2. Kemampuan pasif "critical attack" yang dapat meningkatkan "physical damage" sebesar 25X normal damage dengan peluang 15%


Update:

Naruto Castle Defense 6.0 and Up

  • Pada "Naruto castle defense" versi 6.0 dan ke atas, sistem item "Beast" telah ditiadakan. So, kita tidak akan pernah menemukan item "Azure dragon glaive" pada versi selanjutnya.


Bagi di Google Plus

About Suhu Wow

author
Suhu Wow adalah seseorang yang memiliki hobi bermain aneka ragam map warcraft seperti: hero defense, hero arena dan role play game

Tidak ada komentar :

Posting Komentar