Naruto Castle Defense 6.0 Itachi Uchiha


Itachi Uchiha merupakan clan uchiha yang menjadi Anbu di Konoha. Pada posisi seperti ini, Itachi dapat memiliki peran ganda, Itachi bisa menjadi mata-mata dari clan uchiha terhadap Konoha, Itachi juga bisa menjadi mata-mata dari Konoha terhadap clan Uchiha. Namun ketika menjalankan misi yang sangat kontroversial yaitu menghancurkan clan Uchiha, Itachi sepertinya lebih menyayangi adiknya, Sasuke Uchiha, daripada Clan Uchiha dan Konoha itu sendiri. Setelah melakukan misi tersebut, Itachi bergabung dengan Akatsuki untuk mencari dan menangkap juubi.

naruto castle defense 6.0 itachi uchiha


Pada permainan naruto castle defense 6.0, Itachi adalah Hero yang memiliki tipe AGI. Berikut adalah kemampuan Itachi selengkapnya:

1. Grand Fireball Technique


Dari dalam tubuh, chakra akan dirubah menjadi api. Kemudian diluncurkan dari mulut ke arah tertentu. Bentuk dari semburan api dari setiap anggota dari clan Uchiha adalah berbeda. Untuk Itachi, akan berbentuk seperti bola api raksasa yang menggelinding. Semua lawan yang berhasil dilalui oleh bola api akan mendapatkan damage.
naruto castle defense 6.0 Itachi Grand Fireball Technique

naruto castle defense 6.0 Itachi Grand Fireball Technique detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill Q level 1: 1xAGI
  • Skill Q level 2: 2xAGI
  • Skill Q level 3: 3xAGI
  • Skill Q level 4: 4xAGI
  • Skill Q level 5: 5xAGI
  • Skill Q level 6: 6xAGI
  • Skill Q level 7: 7xAGI
  • Skill Q level 8: 8xAGI
  • Skill Q level 9: 9xAGI
  • Skill Q level 10: 10xAGI

2. Crow Clone Technique


Melalui kemampuan genjutsu, Itachi akan merubah setiap bagian tubuhnya menjadi gagak. Gagak akan muncul satu persatu hingga tubuh Itachi lenyap. Gerombolan burung gagak ini akan terbang menuju lokasi tertentu. Semua lawan yang berhasil dilalui olehnya akan mendapatkan damage. Pada lokasi tujuan, semua burung gagak akan bersatu kemudian berubah bentuk hingga terbentuk tubuh sempurna dari Itachi. Pada lokasi tujuan Itachi akan melakukan final blow yang dapat menghasilkan damage sebesar AGIx(Hero level/6). Ini sangat menarik, semakin tinggi Hero level dari Itachi maka damage yang dihasilkan akan semakin besar.

Selain itu setelah Itachi berhasil mencapai Hero level sebesar 150, pada saat-saat tertentu ketika Itachi menggunakan "Crow Clone Technique" pada beberapa kesempatan pada titik tujuan akan teraktivasi skill "Izanami" yaitu kemunculan Itachi secara tiba-tiba dan kemudian lenyap menjadi burung gagak berkali-kali. Sekilas kita akan berpikir hal itu merupakan Bugs. Pendapat seperti itu tidaklah benar. Peristiwa tersebut memang selalu terjadi secara berulang dan merupakan bagian dari sistem.

Setiap saat, lawan yang berada di sekitar Avatar dari Izanami, mereka semua akan mendapatkan damage dalam beberapa sesi. Kita tidak tahu secara pasti, sepertinya damage yang dihasilkan oleh crow clone tersebut jauh lebih besar bila dibandingkan dengan damage yang dihasilkan oleh "Crow Clone Technique". Apalagi crow clone dapat bertahan di arena selama 8 detik. Dengan sedikit trik, Itachi bisa mengalahkan Kinkaku dan Ginkaku dalam waktu yang singkat dengan memanfaatkan fenomena ini.
naruto castle defense 6.0 Itachi crow clone technique

naruto castle defense 6.0 Itachi crow clone technique detail

naruto castle defense 6.0 Itachi crow clone

3. Mangekyo Sharingan


Mangekyo Sharingan merupakan salah satu bentuk perkembangan dari Sharingan. Perbedaan yang begitu mencolok adalah perubahan corak pada bola mata. Melalui skill ini, Itachi memperoleh kemampuan untuk melakukan critical strike, menghindari serangan lawan, mendeteksi objek yang tidak terlihat, serta meng-enable beberapa skill yang tersembunyi seperti Tsukuyomi, Amaterasu, dan Susanoo.

Namun sayanganya, pada awal permainan MP dari Itachi akan berkurang sangat cepat. Karena setiap saat, skill ini membutuhkan MP yang cukup besar. Namun setelah beberapa saat, ketika Itachi berhasil mencapai level tertentu atau mendapatkan item tertentu. Pengurangan MP tidak akan terlihat. Pada tahap ini, kita bisa selalu menjaga "Mangekyo Sharingan" tetap aktif.

Kalau diperhatikan dengan lebih detail, meskipun dalam keadaan selalu aktif, ternyata kemampuan ini juga mengalami cooldown. Kita bisa melihat perubahan corak warna pada logo dari item ini. Pada awalnya kita sering kali merasa bingung akan hal ini. Namun seiring berjalannya waktu, kita akan sadar bahwa cooldwn dari "Mangekyo Sharingan" merupakan cooldown untuk mereset kemampuan dari Amaterasu dan Tsukuyomi.

Untuk membuktikan hal ini, Aktifkan "Mangekyo Sharingan" kemudian tunggu perputaran corak sampai logo dari skill "Mangekyo Sharingan" menjadi cerah kembali. Kemudian lakukan pertarungan dengan Tailed Beast, aktifkan skill "Amaterasu" dan "Tsukuyomi" secara simultan. Perhatikan logo dari kedua skill ini, statusnya sekarang sedang dalam proses cooldown. Kemudian, non-aktifkan "Mangekyo Sharingan" kemudian aktifkan sekali lagi "Mangekyo Sharingan". Maka cooldown dari skill "Amaterasu" dan "Tsukuyomi" akan berakhir. Inilah saat yang tepat untuk menggunakan skill "Amaterasu" dan "Tsukuyomi" sekali lagi.

Jika kita berhasil mendapatkan item "Jade of Joan" yang memiliki kemampuan aktif "Soul salvation" yang dapat mereset semua cooldown dari skill, setidaknya kita bisa menggunakan skill "Amaterasu" dan "Tsukuyomi" sebanyak 3 kali secara serentak. Wow,,, amazing Itachi.
naruto castle defense 6.0 Itachi Mangekyo Sharingan detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill E: Increase critical strike, get dodge ability, detect stealth, launch a special jutsu, and refresh “Tsukuyomi” and “Amaterasu”

4. Amaterasu


Amaterasu pertama kali diperlihatkan oleh Itachi ketika dia terjebak dalam perut katak yang telah disummon oleh Jiraya. Namun, secara detail, kemampuan ini baru dapat dimengerti ketika Itachi bertarung dengan Sasuke. Api amaterasu ini berwarna hitam dan mampu membakar apa saja yang disentuhnya sampai habis. So, para shinobi yang mengetahui akan hal ini, mereka akan menghindari api amaterasu dengan berbagai macam cara.

Pada permainan ini, Itachi harus memilih target tertentu. Setela itu, api hitam akan muncul membakar apa saja di sekitar target. Pada awalnya lawan akan mendapatkan damage secara fixed sebagai initial damage dengan nilai tertentu. Namun selanjutnya, ketika lawan tetap berada di dalam kobaran api, mereka semua akan mendapatkan 5xAGI damage setiap detik. Kita tidak begitu yakin, sepertinya api hitam dapat bertahan di arena selama 5 detik.

naruto castle defense 6.0 Itachi amaterasu

naruto castle defense 6.0 Itachi amaterasu detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill R level 1: Causing 15xAGI initial damage + 5xAGI damage per seconds
  • Skill R level 2: Causing 25xAGI initial damage + 5xAGI damage per seconds

5. Tsukuyomi


Tsukuyomi dapat dikatakan merupakan genjutsu yang paling kuat yang ada di dalam dunia naruto. Melalui skill ini, Itachi akan membuat persepsi pada target seakan-akan ilusi di dalam pikiran yang mereka lihat adalah kenyataan. Dalam kondisi ini, target akan mengalami penyiksaan yang sangat menyakitkan di alam pikiran. Meskipun target mendapatkan pengaruh dari Tsukuyomi hanya beberapa detik, target akan merasakan telah menjalani siksaan selama berminggu-minggu.

Pada permainan ini, Itachi hanya bisa memberikan efek Tsukuyomi hanya pada satu target saja. Pada saat itu, target tidak akan mampu untuk menggunakan skill yang mereka miliki selama sekitar 5 detik. Selain itu, target juga akan mendapatkan damage. Jika sebelum mendapatkan efek dari skill ini, HP dari target memiliki nilai lebih besar dari Max-HP yang dia miliki, target akan mendapatkan damage tambahan sebesar 2% dari life yang bersifat ignore magic-immunity dan tidak akan meleset.
naruto castle defense 6.0 Itachi tsukuyomi

naruto castle defense 6.0 Itachi tsukuyomi detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill D: 75xAGI damage,silence for 5 seconds + additional 2% life damage

6. Susanoo


Susanoo merupakan makluk raksasa yang sangat besar yang terbuat dari api. Skill seperti ini hanya bisa dicapai oleh Shinobi yang telah mendapatkan kemampuan "Mangekyo Sharingan". Bentuk dari Susanoo yang terbentuk diantara sesama anggota clan Uchiha adalah berbeda. Untuk Itachi, Susanoo yang terbentuk adalah setengan badan ke atas, memakai anting "Magatama", pada tangan kanan terdapat pedang "Totsuka", dan pada tangan kiri terdapat "Yata Miror". Meskipun hanya setengah badan, Susanoo dari Itachi dapat bergerak menuju lokasi manapun sesuai dengan pergerakan Itachi.

Dalam bentuk Susanoo, Itachi akan mendapatkan peningkatan armor, kalau tidak salah, sekitar 15.000 points serta memiliki sifat "Magic immunity". Ini artinya Itachi tidak akan mendapatkan damage dalam bentuk magic. So, Itachi dapat bertahan terhadap segala macam spell yang mematikan termasuk Kinkaku atau Ginkaku. Sebagai kompensasinya, Itachi akan kehilangan 3% dari MP setiap detik sepanjang waktu. So, memiliki item yang dapat mengambalikan MP seperti "Healing ward" merupakan pilihan yang menjadi prioritas. Khususnya pada awal permainan.

Dari sisi damage, Itachi dalam bentuk Susanoo bisa menghasilkan physical damage sampai 60xAGI untuk setiap serangan yang telah dilakukan (tidak selalu). Selain itu, Itachi akan mendapatkan 2 kemampuan baru yaitu: Yasaka Magatama dan Seal.Totsuka blade. Kondisi Susanoo dari Itachi akan berakhir setelah MP/Chakra yang dia miliki telah habis, atau Itachi menghentikan penggunaan "Mangekyo Sharingan".
naruto castle defense 6.0 Itachi susanoo

naruto castle defense 6.0 Itachi susanoo detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill F: up to 60xAGI damage, Increase armor, and get magic immunity, consume 3% of chakra per second

6.1 Seal.Totsuka Blade


Dalam bentuk Susanoo, skill "Grand Fireball Technique" akan diganti dengan skill "Seal.Totsuka Blade". Totsuka blade merupakan peralatan eternal yang mampu men-segel apapun di dalam genjutsu tanpa akhir atau "world of the drunken dream". Lawan akan meleleh kemudian terserak ke dalam gentong. Pada permainan ini, Itachi akan menggunakan "Totsuka blade" untuk menghasilkan damage sebesar 60xAGI. Daerah di sekitar target akan terbakar sangat dahsyat.
naruto castle defense 6.0 Itachi Seal.Totsuka Blade

naruto castle defense 6.0 Itachi Seal.Totsuka Blade detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill Q: Causing 150xAGI damage

6.2 Yasaka Magatama


Magatama merupakan anting yang dipakai oleh Susanoo, melalui skill "Yasaka Magatama", Itachi akan merangkai 3 unit Magatama menjadi seperti shuriken. Tidak lama setelah itu, Itachi akan melemparkannya menuju area tertentu. Semua lawan yang dilalui oleh Magatama akan mendapatkan damage sebesar 60xAGI. Dan, pada lokasi target, Magatama akan meledak, menghasilkan damage tambahan sebesar 40xAGI.
naruto castle defense 6.0 Itachi Yasaka Magatama

naruto castle defense 6.0 Itachi Yasaka Magatama detail

Efek dari skill ini adalah
  • Skill F: Straight 60xAGI damage, and 40xAGI damage after explosion


Special Item: Scarlet Ring

Itachi akan mendapatkan beberapa keuntungan setelah dia berhasil mendapatkan special/exclusive item seperti berikut ini:
  1. STR akan meningkat +300 poin
  2. AGI akan meningkat +300 poin
  3. INT akan meningkat +300 poin
  4. Tsukuyomi damage increase by 10xAGI (passive)
  5. Kemampuan "Crow Ephemera" yang dapat menghasilkan genjutsu damage pada target (active)

naruto castle defense 6.0 Itachi Scarlet Ring detail


- Crow Ephemera


Itachi akan memerangkap 1 target ke dalam Genjutsu yang ditarik ke alam tidur. Pada saat itu, target akan terdiam selama beberapa saat melihat burung gagak yang beterbangan. Tidak lama setelah itu, burung gagak akan berubah menjadi Shuriken yang berputar ke segala arah. Kemudian semua Shuriken tersebut akan bergerak menuju target secara bersamaan. Target akan mendapatkan damage dan masih tetap berada dalam keadaan tidur selama 2-3 detik kemudian. Cooldown dari skill ini sangat cepat dan damage yang dihasilkan sangat besar, hampir setara dengan 80xAGI.
naruto castle defense 6.0 Itachi Crow Ephemera


Update:

Naruto Castle Defense versi 6.2

  • 2. Crow Clone Technique

    Damage dari final blow dibatasi hingga mencapai 100xAGI damage. Selain itu, damage dari Izanami pada setiap sesi berkurang sebesar separuhnya.
    naruto castle defense 6.2 Itachi crow clone technique detail
  • 6. Susano

    Peningkatan armor dalam bentuk Susanoo berkurang dari 15.000 menjadi 8.000 poin.

Naruto Castle Defense versi 6.3, versi 6.4, versi 6.5, versi 6.6, versi 6.7, dan versi 6.8

  • Tidak terdapat perubahan yang cukup berarti.

Naruto Castle Defense versi 6.9

  • 6. Susano

    Animasi dari Susanoo berubah menjadi "Full-Body". So, Susanoo dari Itachi bisa berjalan dengan menggunakan kaki.

Naruto Castle Defense versi 7.05

  • 1. Grand Fireball Technique

    Itachi berubah menjadi Hero bertipe INT. Sehingga, damage yang dihasilkan berubah menjadi "Skill-level x INT".
    Naruto Castle Defense 7.05 Grand Fireball Technique detail
  • 2. Crow Clone Technique

    Efek Izanami ditiadakan. Damage yang diakibatkan oleh "Last appearance blow" berkurang dari "max=100xAGI" menjadi 50% dari damage yang dihasilkan oleh skill ini, sekitar 5xINT.
    Naruto Castle Defense 7.05 Crow Clone Technique detail
  • 3. Mangekyo Sharingan

    Kemampuan ini berubah dari aktif menjadi pasif. So, sejak dari awal permainan, kita tidak perlu khawatir kehabisan chakra. Damage yang dihasilkan dijabarkan lebih detail.
    Naruto Castle Defense 7.05 Mangekyo Sharingan detail
  • 4. Eye Techniques.Amaterasu

    Initial damage berkurang dari 25xAGI menjadi 20xINT, demikian juga damage dari Black flame berkurang dari 5xAGI/sec menjadi inflict 1xINT/sec.
    Naruto Castle Defense 7.05 Eye Techniques.Amaterasu detail
  • 5. Tsukuyomi

    Initial damage berkurang dari 75xAGI menjadi 40xINT. Namun, damage tambahan jika lawan memiliki HP kurang dari 50% meningkat dari 2% menjadi 5%.
    Naruto Castle Defense 7.05 Tsukuyomi detail
  • 6. Susano

    Efek yang dihasilkan oleh Susanoo berubah menjadi Base-INT +20%, damage-reduction +25%, setiap serangan fisik menimbulkan 5xINT damage, mendapatkan skill "Seal.Totsuka Blade" dan "Yasaka Magatama"
    Naruto Castle Defense 7.05 Susano detail
  • FQ Seal.Totsuka Blade

    Damage berkurang dari 150xAGI menjadi 20xINT
    Naruto Castle Defense 7.05 Seal.Totsuka Blade detail
  • FF Yasaka Magatama

    Damage berubah dari 60xAGI ke arah lurus, dan 40xAGI setelah ledakan, menjadi 140xINT damage.
    Naruto Castle Defense 7.05 Yasaka Magatama detail
  • 7. Exclusive: Scarlet Ring

    Itachi mendapatkan peningkatan semua attribute sebesar +400 poin, base-INT +15%, dan skill "Crow Ephemera" terlihat lebih detail.
    Naruto Castle Defense 7.05 Scarlet Ring detail


Tautan Utama: Itachi Uchiha
Modified: 2017-05-311T04:43:00


Bagi di Google Plus

About Suhu Wow

author
Suhu Wow adalah seseorang yang memiliki hobi bermain aneka ragam map warcraft seperti: hero defense, hero arena dan role play game

Tidak ada komentar :

Posting Komentar