Kemampuan "Musician of Strawhat Pirates" Brook pada Bleach vs One Piece


Brook merupakan anggota kedelapan dari kelompok bajak laut topi jerami setelah Sanji, Nami, Zoro, Usoop, Copper, Franky dan Robin. Brook pertama kali muncul pada saat bajak laut topi jerami terdampar dalam pulau misterius yang ternyata merupakan kapal dari Shicibukai "Gekko Moria". Pada saat itu, Brook dianggap sebagai tulang yang dapat menyanyi. Setelah mendengar cerita yang sangat mengharukan dari Brook, akhirnya Luffy memutuskan untuk mengajak Brook menjadi crew-nya.

bleach vs one piece brook


Pada permainan Bleach vs One Piece, Brook adalah Hero yang memiliki tipe AGI. Berikut adalah kemampuan Brook selengkapnya:

0. Sprint

Brook memiliki tubuh yang hanya terdiri dari tulang saja atau tidak memiliki daging sama sekali. Dengan demikian, berat tubuhnya sangat ringan. Dengan demikian Brook memiliki gerak tubuh yang sangat lincah. Apalagi pada saat dia mengaktifkan teknik "Sprint". Baik itu kecepatan gerakan maupun kecepatan serangan akan meningkat sebesar 25%. Kondisi ini dapat berlangsung selama 4 detik. Dalam kondisi "Sprint", pada bagian telapak kaki Brook akan terlihat aura yang berwarna biru. Pada saat itu, Brook dapat menghindari sebagain besar kondisi yang berat.
bleach vs one piece brook Sprint

1. Nemuriuta Furan

Brook merupakan seorang yang ahli dalam menyanyi dan memainkan alat musik. Pada saat Brook menggunakan teknik "Nemuriuta Furan", Brook akan menyanyikan lagu yang sangat merdu hingga semua lawan yang mendengar lagu tersebut akan tertidur pulas. Gelombang suara ini akan merambat pada garis lurus menuju area tertentu yang menjadi area aktifasi dari teknik ini.

Pada saat tertidur, di atas kepala lawan akan terdapat tulisan "Z". Pada saat itu, mereka akan mendapatkan damage sebesar (250 + (12% X "HP lawan saat ini")). Damage tersebut bersifat pure. Ini artinya besarnya damage tidak akan dikurangi oleh armour dan magic resistance lawan. Damage ini akan sangat tepat bila digunakan pada saat HP lawan masih penuh, mengingat 12% dari HP saat itu nilainya akan lebih besar. Jika pada saat itu HP lawan kurang dari 250, dapat dipastikan lawan tersebut akan langsung tewas.

Lawan yang sedang tertidur tidak berada dalam kondisi imun. Pada saat Brook memberikan serangan kepada mereka secara fisik, mereka akan langsung terbangun dari tidur. Sedangkan lawan lain yang tidak diserang oleh Brook akan tetap tertidur sampai batas waktu tertentu.
bleach vs one piece brook Nemuriuta Furan

Efek dari teknik ini adalah
  • Nemurita Furan level 1 = 14 second cooldown
  • Nemurita Furan level 2 = 13 second cooldown
  • Nemurita Furan level 3 = 12 second cooldown
  • Nemurita Furan level 4 = 11 second cooldown
  • Nemurita Furan level 5 = 10 second cooldown
  • Nemurita Furan level 6 = 9 second cooldown

2. Gavotte Bond Avant

Teknik "Gavotte bond avant" merupakan teknik yang membutuhkan trik khusus sebelum digunakan. Karena Brook tidak perlu untuk memilih target atau area tertentu untuk dapat mengaktifkan teknik ini. Padahal pada saat aktif, Brook akan langsung melakukan "dash" menuju arah tertentu sesuai dengan posisinya saat itu. Maksudnya, Brook akan bergerak sesuai arah yang dilihat oleh Brook pada saat itu. Jika Brook menghadap ke kanan maka Brook akan melakukan "dash" ke arah kanan. Demikian seterusnya.

Lawan tangguh dari Brook yang dapat menghindari teknik ini dengan mudah adalah "Evil Ichigo" dan "Ichigo". Karena mereka berdua dapat menyerang dari arah mana saja secara random. Dengan demikian, bisa saja terjadi Brook akan meluncur pada arah yang salah ketika bertarung dengan "Evil Ichigo" dan "Ichigo". Semua lawan yang berhasil dilalui oleh Brook pada saat itu, mereka akan mendapatkan damage yang besarnya bergantung pada AGI yang dimiliki oleh Brook.
bleach vs one piece brook Gavotte Bond Avant

Efek dari teknik ini adalah
  • Gavotte bond avant level 1 = (360 + (4.0 X AGI)) damage
  • Gavotte bond avant level 2 = (360 + (5.5 X AGI)) damage
  • Gavotte bond avant level 3 = (360 + (7.0 X AGI)) damage
  • Gavotte bond avant level 4 = (360 + (8.5 X AGI)) damage
  • Gavotte bond avant level 5 = (360 + (10.0 X AGI)) damage

3. Rebirth

Kemampuan "Rebirth" ini merupakan kemampuan pasif. Meskipun demikian, teknik ini memiliki cooldown tertentu dan membutuhkan "Mana Point" tertentu. Jika pada saat itu, "Cooldown time" belum tercapai maka efek dari teknik "Rebirth" tidak akan muncul. Sebaliknya, jika cooldown time telah tercapai bisa saja efek dari teknik "Rebirth" tidak akan muncul ketika "Mana Point" yang dimiliki oleh Brook pada saat itu besarnya kurang.

Efek dari teknik "Rebirth" adalah bangkit kembali sesaat setelah Brook dikalahkan oleh Lawan. Dengan demikian, Hero lawan butuh 2X membunuh Brook untuk benar-benar mengalahkannya. Atau, Hero lawan harus membuat "Mana Point" yang dimiliki oleh Brook menjadi 0 poin sebelum mereka mengalahkan Brook.
bleach vs one piece brook Rebirth

Efek dari teknik ini adalah
  • Rebirth level 1 = 85 second cooldown
  • Rebirth level 2 = 80 second cooldown
  • Rebirth level 3 = 75 second cooldown
  • Rebirth level 4 = 70 second cooldown
  • Rebirth level 5 = 65 second cooldown

4. Polka Remise

Brook akan melakukan "stab" sebanyak 7X pada target tunggal yang telah Dia pilih sebelumnya ketika dia menggunakan teknik "Polka remise". Masing-masing stab dapat menghasilkan damage sebesar (7 X AGI). Dengan demikian, Damage maksimal yang dapat dihasilkan dari teknik ini adalah sebesar (49 X AGI). Ini merupakan damage yang sangat besar, hampir setara dengan damage yang dihasilkan oleh teknik pamungkas pada semua Hero.

Namun tentunya untuk mendapatkan damage maksimal tersebut dibutuhkan usaha yang tidak mudah. Karena kita harus menekan tombol tertentu untuk dapat memperoleh damage tersebut. Tombol yang dapat ditekan adalah "Up arrow", "Bottom arrow", "Left arrow", dan "Right arrow". Sistem akan memilihkan tombol mana yang harus ditekan melalui tampilan layar monitor. Jika tombol yang ditekan sesuai maka akan muncul tulisan "PERFECT", sebaliknya jika tombol yang ditekan tidak sesuai atau batas waktu loading bar telah terlampaui maka akan muncul tulisan "MISS".
bleach vs one piece brook Polka Remise

Efek dari teknik ini adalah
  • Polka remise level 1 = 90 second cooldown
  • Polka remise level 2 = 85 second cooldown
  • Polka remise level 3 = 80 second cooldown
  • Polka remise level 4 = 75 second cooldown
  • Polka remise level 5 = 70 second cooldown

5. Yahazugiri

Teknik "Yahazugiri" merupakan teknik rahasia yang dimiliki oleh Brook. Pada saat itu, Brook akan melalui target yang dia inginkan. Target tidak akan merasakan apapun dan dapat melakukan aktifitas secara normal seperti berjalan atau lainya. Namun beberapa saat kemudian, Target akan merasakan sakit dan tidak bisa menggerakkan beberapa bagian dari anggota tubuhnya tersebut. Setelah merasakan hal ini, barulah target sadar bahwa Brook telah menebas tubuhnya dengan kecepatan yang sangat tinggi tanpa mereka sadari.
bleach vs one piece brook Yahazugiri

Efek dari teknik ini adalah
  • Yahazugiri level 1 = (2.000 + (35 X Hero Level)) damage
  • Yahazugiri level 2 = (2.000 + (70 X Hero Level)) damage
  • Yahazugiri level 3 = (2.000 + (105 X Hero Level)) damage
  • Yahazugiri level 4 = (2.000 + (140 X Hero Level)) damage
  • Yahazugiri level 5 = (2.000 + (170 X Hero Level)) damage

Update:

Bleach vs One Piece 8.0

  • Tidak ada perubahan bila dibandingkan dengan BVO versi 7.29


Bleach vs One Piece 9.0

  • Tidak ada perubahan bila dibandingkan dengan BVO versi 7.29


Bleach vs One Piece 10.0

  • Tidak ada perubahan bila dibandingkan dengan BVO versi 7.29




Bagi di Google Plus

About Suhu Wow

author
Suhu Wow adalah seseorang yang memiliki hobi bermain aneka ragam map warcraft seperti: hero defense, hero arena dan role play game

Tidak ada komentar :

Posting Komentar